KUNINGAN — Anggota Komisi VI DPR RI Hj. Ida Nurlaela Wiradinata melakukan reses di Aula Desa Cikaso, Kecamatan Kramatmulya, Senin (11/8/2025). Acara ini dihadiri jajaran Fraksi PDI-P, pengurus DPC, serta seluruh PAC PDI-P se-Kabupaten Kuningan.
Ketua DPC PDI-P Kuningan, Nuzul Rachdy, dalam sambutannya menyebut reses kali ini memiliki dua sasaran utama. “Pertama kepada masyarakat umum, sebagai bentuk eksistensi anggota dewan yang dipilih rakyat. Kedua kepada struktur partai, karena setiap anggota dewan adalah petugas partai yang harus dekat dengan struktur,” ujarnya.
Nuzul menegaskan, kegiatan ini sekaligus menjadi penguatan internal dan bentuk pelaksanaan amanat partai. “Pasca kongres, kita harus disiplin. Konsolidasi partai akan dinilai dari tingkat kehadiran anggota, baik dalam rapat rutin maupun kegiatan partai,” katanya.
Ia mengingatkan agar tidak baper bila ada evaluasi dari DPD, melainkan melakukan introspeksi diri.
Dalam kesempatan itu, Ida Nurlaela menceritakan perjalanan panjangnya di PDI-P. “Selama 35 tahun saya mengikuti PDI-P, dan sekarang partai ini menjadi yang terbesar di Indonesia. Kalau ada fraksi yang tidak mau berkomunikasi dengan ranting atau masyarakat, jangan jadi anggota DPRD, provinsi, atau DPR RI,” ujarnya.
Ida mengaku memperoleh sekitar 6.000 suara di Kuningan, namun tetap memandang seluruh kader di daerah itu sebagai saudara. “Pangandaran memang basis suara saya lebih besar. Tapi yang harus kita lakukan adalah membangun komunikasi agar ke depan lebih kuat lagi,” kata politisi asal Pangandaran ini.
Ia juga mendorong peran perempuan di politik. “Di era sekarang, perempuan adalah ras terkuat di muka bumi. PDI-P harus banyak merekrut perempuan, dan yang laki-laki harus lebih hebat lagi,” tegasnya.
Ida berjanji akan memperhatikan seluruh PAC, termasuk yang tidak memilihnya pada pemilu lalu. “Jangan hanya melihat visi, tapi lihat pengalaman sebagai kader. Saya di Komisi VI tengah mengawasi program yang sedang booming seperti Koperasi Merah Putih dan Danantara,” katanya.
Menutup reses, Ida menyampaikan rencana pemberian hewan kurban tahun depan di seluruh kecamatan di Kabupaten Kuningan. “Sebanyak 32 kecamatan akan kami kasih domba,” ujarnya. (Ali)

1 comment
Hello! Someone in my Myspace group shared this website with us so I came to look it over. I’m definitely enjoying the information. I’m bookmarking and will be tweeting this to my followers! Great blog and terrific design.