Cikalpedia
Bumdes

Budidaya Ikan dan Ayam Petelur jadi Prioritas BUMDes Cinagara

Perangkat Desa, BPD, dan BUMDes Cinagara meninjau implementasi progrgam Peternakan dan Perikanan

KUNINGAN – Desa Cinagara Kecamatan Lebakwangi respon cepat program ketahanan pangan Presiden Prabowo Subianto. Salah satu yang dilakukan yaitu mengoptimalkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam hal budidaya ikan dan ayam petelur.

Presiden Prabowo Subianto menaruh aspek ketahanan pangan sebagai prioritas utama penunjang perwujudan swasembada pangan Indonesia. Tidak hanya ide besar melainkan dibuktikan dengan penguatan desa sebagai basis utama kemandirian desa.

Kepala Desa Cinagara, Tarya, mengungkapkan, optimalisasi BUMDes dalam dua bidang yang erat kaitannya dengan ketahanan pangan itu sesuai dengan peraturan yang menetapkan bahwa anggaran dana desa harus dialokasikan untuk pembangunan ketahanan pangan. Karena itu, sekitar Rp. 223.080.000,- langsung diimplementasikan untuk mewujudkan cita-cita tersebut.

“Sesuai intruksi dari Pak Presiden, bahwa desa harus menyisihkan sekitar 20% dana desa untuk ketahanan pangan. Sesuai potensi di kami, program ini diarahkan pada bidang perikanan dan peternakan,” ungkap Tarya, Selasa (10/6).

Menurutnya, karena sejalan dengan potensi desa yang dipimpinnya, program perikanan dan peternakan yang meliputi dua garapan, yaitu budidaya ikan dan ayam petelur, akan berkembang pesat. Bahkan Ia berharap, hasil dari pengelolaan itu bisa membantu program utama Presiden dalam hal makan bergizi gratis atau MBG.

“Program BUMDES ini sejalan dan sangat membantu program MBG, terkhusus untuk pemasok bahan pangan,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Cinagara, Casmadi, menyampaikan apresiasi kepada pemerintah desa yang terus berinovasi dan mendukung program masyarakat dalam pengembangan potensi desa. Sebagai lembaga pengawasan di tingakat desa pihaknya siap mengawal kebijakan yang ditetapkan pihak desa dan lembaga di bawahnya.

“Kami sebagai BPD peranannya sebatas mengawasi, semisal anggaran, proses pembangunan, program desa, sampai ke pelaksanaan akan terus kami kawal,” tuturnya.

Baca Juga :  27 Siswa PSHT Digembleng Nilai Silih Asah, Silih Asih, dan Silih Asuh

Berhubungan dengan BUMDes, lanjutnya, pihaknya juga akan ikut terlibat mendampingi supaya pelaksanaannya berjalan optimal. Sehingga, target di tahun 2025, bahwa BUMDes tersebut bisa kokoh berdiri dan menjalankan tugas sebagaimana tupoksinya bisa tercapai.

“Alhamdulillah kemarin sudah mulai berjalan pembangunannya, prosesnya memberdayakan tenaga masyarakat desa, dan target di tahun 2025 ini sudah harus berjalan,” pungkasnya. (Icu)

Related posts

Pesik Kuningan Jadi Tuan Rumah Liga 4 Piala Gubernur

Ceng Pandi

Rekom Awal DPP PKB Ke Yanuar Prihatin, Ujang : Menunggu Keputusan Final DPP PKB Pasangan

Cikal

THR Wajib Cair H-7, Disnakertrans Kuningan Siapkan Posko 24 Jam!

Cikal

Leave a Comment