Cikalpedia
Politik

Tak Gentar Medan Terjal, Komisi III dan IV DPRD Kuningan Investigasi Penyebab Longsor Cilengkrang

KUNINGAN – Komisi III dan Komisi IV DPRD Kabupaten Kuningan melakukan kunjungan lapangan ke lokasi longsor yang viral di Jalur Wisata Curug Cilengkrang, Desa Pajambon, Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Selasa (20/5/2025).

Tinjauan ini dilakukan setelah pertemuan dengan berbagai pemangku kepentingan untuk menyerap aspirasi dan data terkait bencana tersebut.

Pertemuan awal digelar di Balai Desa Pajambon, dihadiri oleh Kepala Desa Pajambon, pengelola Wisata Curug Cilengkrang, tokoh masyarakat, perwakilan kecamatan, BPBD, Dinas Lingkungan Hidup, serta Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kuningan. Setelah diskusi, rombongan anggota dewan langsung menuju lokasi longsor dengan berjalan kaki sejauh sekitar 2 kilometer.

Medan yang berat, berupa jalan setapak dengan tanjakan dan turunan curam serta jurang di sisi jalur, tidak menyurutkan niat mereka untuk mengevaluasi penyebab longsor.

Ketua Komisi III DPRD Kuningan, Didit Pamungkas, menyatakan bahwa tinjauan ini merupakan langkah awal pengumpulan data sebelum menentukan solusi.

“Kami tidak hanya melihat longsoran, tetapi juga masalah lain seperti kotoran hewan yang perlu dikaji. Kami akan menggelar rapat gabungan dengan Komisi I, II, III, dan IV untuk mencari solusi agar kejadian serupa tidak terulang,” ujarnya kepada wartawan.

Sementara itu, Ketua Komisi IV DPRD Kuningan, Kang Yaya, menegaskan bahwa hasil inspeksi ini akan menjadi bahan kajian untuk rekomendasi perbaikan.

“Kami tidak ingin menyalahkan pihak mana pun. Rekomendasi kami nantinya ditujukan untuk perbaikan bersama, termasuk bagi pemerintah daerah,” tegas politisi PKS tersebut.

Longsor di jalur menuju Curug Cilengkrang sempat viral di media sosial, memicu kekhawatiran akan keselamatan wisatawan dan kelestarian lingkungan. DPRD Kuningan berkomitmen untuk mencari solusi terbaik guna memitigasi risiko bencana di kawasan wisata tersebut. (red)

Baca Juga :  DPRD Kuningan Peringati Maulid Nabi, Santuni Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Related posts

Peserta dari 4 Negara Sudah Siap, Tour de Linggarjati Bakal Guncang Kuningan

Cikal

Bawaslu Kuningan Tertibkan Baliho Caleg dan Capres di Jalan Protokol

Cikal

Surat CLTN Sekda Kuningan Belum Masuk Meja Bupati

Cikal

Leave a Comment