Cikalpedia
Olahraga

Trias Andriana Terpilih sebagai Ketua KONI Kuningan, Tantangan Menanti di Panggung Olahraga Daerah

KUNINGAN – Pemilihan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kuningan akhirnya menghasilkan nama. Trias Andriana resmi terpilih sebagai Ketua Umum KONI Kuningan periode 2025–2029, setelah meraih dukungan mutlak dari mayoritas cabang olahraga (cabor) dalam Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub), Senin (30/6/2025).

Trias mengantongi 26 suara, mengungguli dua kandidat lainnya, yakni Edi Nurinda dengan 6 suara dan Lena Herlina yang hanya memperoleh 5 suara. Total 37 suara diberikan oleh 35 cabor serta dua suara tambahan dari Plt Ketua KONI Kuningan dan perwakilan KONI Jawa Barat.

Kemenangan Trias menandai babak baru dalam kepemimpinan olahraga Kuningan. Dalam sesi formatur yang digelar usai pemilihan, dua nama turut ditetapkan sebagai pendamping Trias untuk menyusun kepengurusan baru, yakni U. Kusmana dan Aan Suganda.

Musorkablub kali ini menjadi ajang konsolidasi penting bagi masa depan olahraga di Kuningan, menyusul beragam tantangan yang menanti: dari pembinaan atlet usia dini, sinergi lintas sektor, hingga pembiayaan kegiatan yang tak lagi bisa hanya mengandalkan APBD.

Kehadiran Trias, diharapkan mampu menjawab ekspektasi tinggi ini. Salah satu prioritasnya disebut-sebut adalah membangun jejaring strategis dengan dunia usaha dan komunitas olahraga.

“Olahraga kita punya potensi besar. Tapi kita tidak bisa jalan sendiri. KONI harus mampu menjadi rumah besar yang inklusif dan profesional,” ujarnya singkat usai pemilihan.

Dengan komposisi suara yang cukup telak, Trias Andriana tak hanya memenangkan kursi Ketua KONI, tetapi juga mendapat mandat moral dari para pelaku olahraga Kuningan. Kini, publik menanti mampukah ia mengubah semangat Musorkablub menjadi gerak nyata di lapangan. (Red)

Baca Juga :  Errick Thohir Ucapkan Syukur, Indonesia Lolos Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Related posts

Ika Ajak Warga Kuningan Tolak Bank Emok, Bangun Ketahanan Keluarga

Cikal

BPR Kuningan Bantu Cegah Karhutla Ciremai, Bangun Embung di Dua Desa

Cikal

Ribuan Warga Bogor Iringi Bendera Raksasa Sepanjang 500 Meter

Alvaro

Leave a Comment