Cikalpedia
Pemerintahan

Bupati Kuningan Lantik 353 CPNS Menjadi PNS, Tekankan Integritas dan Etos Kerja

suasana pelantikan CPNS menjadi PNS

KUNINGAN – Sebanyak 353 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) resmi dilantik menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) oleh Bupati Kuningan, Acep Purnama. Pelantikan digelar di Aula Graha Sajati, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kuningan.

Dalam acara tersebut, Bupati Acep juga mengambil sumpah jabatan serta menyerahkan secara langsung Surat Keputusan (SK) pengangkatan sebagai PNS dan pelantikan jabatan fungsional. Turut hadir Sekretaris Daerah Kuningan, Dian Rachmat Yanuar, Kepala BKPSDM Dudy Budiana, serta Inspektur Kabupaten Kuningan, Deniawan.

“Pengangkatan ini bukan sekadar seremonial. Saudara-saudara telah melalui masa percobaan minimal satu tahun, mengikuti diklat prajabatan, dan dinyatakan sehat secara jasmani maupun rohani oleh tim medis,” ujar Acep dalam sambutannya, Jumat, 5 Juli 2024.

Acep menekankan pentingnya integritas dan dedikasi dalam pengabdian sebagai aparatur negara. Ia juga mengingatkan bahwa sumpah yang telah diucapkan bukan hanya kepada pimpinan, tetapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Integritas dan dedikasi adalah kunci utama. Saya minta semua PNS yang baru dilantik bekerja keras dan cerdas dalam melayani masyarakat serta membangun Kabupaten Kuningan yang lebih baik,” kata Acep.

Menurutnya, ASN harus memiliki nilai dasar atau core values yang menjadi pijakan dalam budaya kerja birokrasi. Nilai tersebut dirangkum dalam akronim BERAKHLAK: Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.

“Jadikan pelantikan ini momentum untuk perubahan positif. Bekerjalah dengan sungguh-sungguh, junjung tinggi etika profesi, dan utamakan tanggung jawab dalam setiap tugas,” tegas Acep.

Pelantikan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memperkuat kapasitas birokrasi yang profesional, tangguh, dan mampu menjawab tantangan pelayanan publik yang semakin dinamis.

Baca Juga :  Kisruh PPDB Kuningan, Legislator Dorong Reformasi Sistem dan Sanksi Tegas

Related posts

Pertarungan Sunyi Menuju Kursi Ketua DPC PDIP Kuningan

Alvaro

Kuningan Terima 63 Unit Alsintan dari Kementan, Pacu Produktivitas Menuju Swasembada Pangan

Cikal

Satgas Tegaskan Penggantian Uang MBG Langgar Aturan

Alvaro

1 comment

Yevette Burdess 03/11/2025 at 02:37

Good info. Lucky me I reach on your website by accident, I bookmarked it.

Reply

Leave a Comment